Kecelakaan Maut Renggut Nyawa Pemotor Perempuan di Jalan TB Simatupang Jaksel

oleh -1707 Dilihat
oleh
Ilustrasi Kecelakaan / foto Pixabay

SPARTANEWS – Kecelakaan maut terjadi di Jalan TB Simatupang, Cilandak, Jakarta Selatan yang menewaskan seorang pemotor.

Pemotor wanita berinisial DS (28) meninggal di lokasi setelah kecelakaan terjadi.

“Meninggal dunia di TKP, dibawa ke RSUP Fatmawati,” kata Kanit Laka Lantas Polres Jaksel AKP Suharno dalam keterangannya, Jumat.

Baca Juga: Pemotor Perempuan Tewas Kecelakaan Gara-gara Hindari Seekor Ayam Nyebrang Jalan

Kemacetan parah di Jalan TB Simatupang, Cilandak, Jakarta Selatan (Jaksel), dipicu oleh kecelakaan maut yang menewaskan satu pemotor.

Akibat kecelakaan maut terjadi kemacetan parah di sepanjang jalan pada Jumat (13/1/2023) pagi.

Di sosial media, ramai pengguna jalan membagikan berita soal kemacetan parah tersebut.

Dilansir dari detik, salah satu warga, Tri Sulistriyantono, mengaku terjebak di kemacetan tersebut selama 30 menit.

“Biasanya tidak seperti itu, biasanya saya sambil bisa jalan dan itu bener-bener sampai stuck saya,” kata Tri Sulistriyantono.

Tri mengaku harus tiba di kantornya lebih dari waktu tempuh seperti hari biasanya. Dia menyebut mobilnya tak bisa bergerak sejak pukul 07.20 WIB imbas macet tersebut.

“Dan biasanya saya dari Kemang Village pukul 06.30 WIB ke Jakarta International School itu saya sampai sekolah itu jam 7.05 WIB dan ini saya sudah setengah jam,” ujarnya.

Kemacetan parah yang terjadi di TB Simatupang terjadi karena kecelakaan. Lalu lintas terganggu karena ada penanganan lalu lintas tersebut.

“Ada kecelakaan lalu lintas,” kata Kapolsek Cilandak, Kompol Wahid Key.

 Kecelakaan menimpa mobil Ketua DPRD Kabupaten kecelakaan di Jalan PT Wira Karya Sakti (WKS), Jumat (13/1/2023) petang.

Dari informasi yang dihimpun kecelakaan menimpa mobil jenis Pajero dengan nomor polisi BH 3 E.

Mobil dikendarai Revi dengan penumpang 3 orang kecelakaan karena diduga terjadi slip.

“Alhamdulillah penumpang di dalam mobil selamat semua. Tadi kawan-kawan susah ke lapangan membantu evakuasi,” kata Kepala Desa Delima, Kecamatan Tebing Tinggi, Samino, Jumat (13/1/2023).

Dia menjelaskan bahwa untuk korban maupun kendaraan kurang mengetahui secara pasti dibawa ke mana.

“Kalau untuk penumpang di mobil kita tidak tahu dibawa ke mana. Apa ke Tungkal atau kemana,” ujarnya.

Menurutnya, mobil tersebut dari arah Tungkal Ulu menuju Tungkal Ilir dalam rangka dinas.

“Diduga cuman slip aja itu Pak. Alhamdulillah mobilnya sudah dievakuasi dari kenal menggunakan alat berat perusahaan PT WKS,” kata Samino.(*)

No More Posts Available.

No more pages to load.