Tanaman Keladi Cara Mudah Merawatnya

oleh -321 Dilihat
oleh

SPARTAMEWS – Taman dihalaman rumah akan tampak indah dengan tanaman hias yang berdaun warna warni maupun bunga yang berwarna. disamping sejuk dirasa juga indah dipandang mata sehingga menambah kesejukan dengan tanaman yang ada ditaman atau halaman
nah kali ini kita akan melihat keindahan tanaman hias jenis keadi, dilansir dari Cnnindonesia.com Nama keladi berasal dari nama ilmiah Caladium. Caladium merupakan salah satu marga dari keluarga talas-talasan atau famili Araceae. Meski sudah akrab dan banyak dijumpai di Indonesia, keladi bukan tumbuhan asli Indonesia.

“Tumbuhan ini bukan asli dari Indonesia, meskipun saat ini seakan-akan sudah umum dijumpai di Indonesia,” kata peneliti tanaman Araceae LIPI

Tumbuhan ini berasal dari Amerika Selatan dan Amerika Tengah. Caladium lalu banyak dinaturalisasi di negara tropis seperti Indonesia. Caladium dapat tumbuh di area terbuka dengan tinggi 40-90 cm dengan lebar daun 15-35 cm.

Karakteristik Caladium yang khas tampak dari daun yang melebar. Warna dan bentuk daunnya yang cantik juga membuat keladi banyak disukai.

Selain anak panah, bentuk daun Caladium juga dianggap mirip seperti hati, kuping gajah, dan sayap.

Sebagian keladi tumbuh menjadi gulma atau rumput yang mengganggu. Namun, banyak tumbuhan keladi yang dibudidayakan menjadi tanaman hias.

Dari tujuh spesies yang ditemukan di Amerika, kini terdapat lebih dari 1.000 hasil kultivar atau varietas tanaman yang sudah dibudidayakan.

Beberapa yang populer adalah Caladium Ace of Heart yang berbentuk seperti hati dan berwarna merah muda. Ada pula Caladium Candidum yang berwarna putih, serta Caladium Green Spider dengan campuran hijau dan merah dengan tekstur tulang daun seperti sarang laba-laba.

Cara perawatan tanaman keladi
Yuzammi mengatakan bahwa perawatan tanaman keladi tak jauh berbeda dengan tanaman hias dari keluarga talas lainnya seperti Monstera yang dikenal dengan sebutan janda bolong, serta Aglonema dengan ciri khas daun berwarna merah.

“Untuk merawat tanam talas-talasan cukup mudah dan tidak perlu perawatan khusus,” katanya.

Berikut cara mudah merawat tanaman keladi.

1. Media tanam lembap
Pastikan media tanam selalu lembap yakni tidak terlalu basah dan tidak juga terlalu kering.

2. Hindari dari cahaya matahari langsung
Tempatkan tanaman talas seperti Caladium atau keladi, Monstera, dan Aglonema di lokasi yang terhindar dari cahaya matahari langsung. Cahaya matahari langsung dapat menyebabkan tanaman daun terbakar.

3. Buang bagian yang terkena hama
Apabila ada bagian tanaman yang terkena penyakit atau hama segera potong dan buang bagian tersebut agar tidak menyebar ke bagian lainnya.

4. Siram tanaman
Untuk menyuburkan tanaman, keluarga talas dapat disiram dengan air maupun menggunakan pupuk kompos. Yuzammi juga menyarankan menyiram tanaman dengan air cucian beras karena bernutrisi tinggi untuk tanaman talas-talasan.

“Untuk menyuburkan tanaman bisa dilakukan secara murah dan mudah adalah dengan menyiramkan tanam secara rutin dengan air cucian beras,” ungkapnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.