Warga Gunung Marapi Waspada Awan Panas

oleh -1984 Dilihat
oleh

SPARTA NEWS – Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), mengimbau masyarakat sekitar Gunung Merapi untuk mewaspadai terjadinya potensi guguran lava dan awan panas.

PVMBG juga meminta masyarakat untuk tidak melakukan kegiatan di daerah potensi bahaya untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan.

“Data pemantauan menunjukkan suplai magma masih berlangsung yang dapat memicu terjadinya awanpanas guguran di dalam daerah potensi bahaya. Masyarakat agar mewaspadai bahaya lahar dan awanpanas guguran (APG) terutama saat terjadi hujan di seputar Gunung Merapi serta tidak melakukan melakukan kegiatan apapun di daerah potensi bahaya tersebut,” kata Kepala PVMBG Hendra Gunawan, seperti dilansir laman Kementerian ESDM, Minggu (14/4/2024).

Potensi bahaya Gunung Merapi saat ini berupa guguran lava, dan awan panas pada sektor selatan-barat daya meliputi Sungai Boyong sejauh maksimal 5 km, Sungai Bedog, Krasak, Bebeng sejauh maksimal 7 km.

Pada sektor tenggara meliputi Sungai Woro sejauh maksimal 3 km dan Sungai Gendol 5 km. Sedangkan lontaran material vulkanik bila terjadi letusan eksplosif dapat menjangkau radius 3 km dari puncak.

Hendra menegaskan, pemantauan pada  Minggu (14/4/2024) sejak pukul 00:00 hingga jam 06:00 WIB pagi ini menunjukkan telah terekam 13 kali gempa Guguran dengan amplitudo 3-12 mm dan lama gempa 36.16-100.04 detik, 9 kali gempa Hybrid/Fase Banyak dengan amplitudo 3-8 mm, S-P 4-5 detik dan lama gempa 5.44-8.96 detik dan 2 kali gempa Vulkanik Dangkal dengan amplitudo 23-60 mm, dan lama gempa 8.24-10.08 detik.

Gunung Merapi merupakan salah satu gunung berapi teraktif di Indonesia. Letusan terbarunya terjadi pada 21 Juni 2020.

Gunung Merapi terletak di perbatasan antara Provinsi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta, dan merupakan bagian dari Pegunungan Kendeng.

Gunung Merapi memiliki ketinggian 2.910 meter di atas permukaan laut dan memiliki tipe gunung api stratovolcano. Gunung ini memiliki kawah aktif yang bernama Selo Arang.

No More Posts Available.

No more pages to load.