Papua Diguncang Gempa Berkekuatan 5,3 Magnitudo

oleh -1036 Dilihat
oleh
Ilustrasi gempa bumi

SPARTA NEWS – Wilayah Mamberamo Raya, Papua, diguncang gempa bumi berkekuatan 5,3 magnitudo, hari ini, Selasa (21/5/2024). Menurut laporan BMKG, gempa di Papua itu terjadi pada pukul 15.31 WIB.

“Gempa tidak potensi tsunami. Gempa ini terjadi di laut, 29 kilometer timur laut Kasonaweja, Mamberamo Raya dengan kedalaman 10 kilometer,” kata BMKG.

Getaran gempa tersebut, BMKG menjelaskan, dirasakan di beberapa wilayah Mamberamo Raya. Seperti daerah Ilaga, Kasonaweja, dan Tiom.

“Gempa ini memiliki intensitas getaran III MMI di Ilaga, II MMI di Kasonaweja. Kemudian, I MMI di Tiom,” ucap BMKG.

Perlu diketahui, intensitas MMI merupakan skala mengukur kekuatan gempa bumi yang dirasakan manusia. Hingga saat ini, belum ada laporan kerusakan atau korban jiwa akibat gempa bumi ini.

“Masyarakat di Mamberamo Raya harus waspada dan selalu mengikuti informasi terbaru dari BMKG. Penting bagi masyarakat untuk selalu waspada dan mengetahui cara untuk melindungi diri saat terjadi gempa bumi,” ujar BMKG.

No More Posts Available.

No more pages to load.